Kandungan Dan Manfaat Buncis Untuk Kesehatan

selamat datang di website kami ini, disini kami menyajikan sebuah website tentang informasi online
Buncis merupakan salah satu jenis sayuran yang sering dimasak sebagai sayur maupun dicampur dengan beberapa sayuran lain. Ternyata ada banyak kandungan dan manfaat buncis untuk kesehatan.

Buncis termasuk keluarga kacang- kacangan yang mempunyai nama ilmiah  Phaseolus vulgaris. Indonesia merupakan salah satu negera terbesar penghasil buncis selain China, Amerika Serikat, Perancis dan beberapa negara eropa lainnya. Buncis tumbuh dengan dua cara. Pertama, buncis dengan tipe tumbuh merambat. Buncis yang tumbuh merambat lebih berpotensi menghasilkan panen yang lebih banyak. Karena setiap percabangannya akan merambat dan menghasilkan banyak tanaman buncis. Kedua, buncis dengan tipe tumbuh tegak. Buncis yang tumbuh tegak akan lebih menghemat biaya untuk dibudidayakan. Biaya yang lebih ekonomis membuat petani buncis lebih senang mengembangbiakkan buncis dengan tipe tegak.



Kandungan buncis 
Seperti sayuran- sayuran lain yang mengandung banyak zat yang bermanfaat untuk tubuh, buncis pun mempunyai beberapa kandungan. Berikut adalah beberapa kandungan buncis:
1. Vitamin A
2. Vitamin B, meliputi vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B6 dan vitamin B11
3. Vitamin C
4. Vitamin K
5. Mineral, meliputi mangan, magnesium, potasium, zat besi, fosfor, kalsium, tembaga dan molybdenum.
6. Dan beberapa senyawa yang berguna untuk tubuh.

Manfaat buncis untuk kesehatan
Kandungan dan manfaat buncis untuk kesehatan tentu sudah tidak diragukan lagi. Beberapa kandungan buncis di atas, merupakan tanda jika buncis mempunyai manfaat besar untuk kesehatan tubuh. Berikut adalah beberapa manfaat buncis untuk kesehatan:

1. Buncis membantu mengendalikan kadar gula dalam darah
Buncis merupakan sayuran yang banyak mengandung protein. Protein dalam buncis akan membatu mengendalikan kadar gula dalam darah. Jika kadar gula dalam darah terkontrol, maka diabetespun dapat dihindari.

2. Buncis membantu melancarkan proses pencernaan
Buncis kaya akan serat makanan. Serat ini akan membantu dalam melancarkan proses pencernaan yang terjadi di dalam tubuh. Sayuran ini akan membantu Anda yang punya masalah pencernaan seperti sembelit.

3. Buncis membantu menjaga kesehatan jantung
Sayur yang satu ini ternyata menimpan manfaat yang sangat besar untuk kesehatan jantung. Karena buncis mengandung asam folat yang akan menjaga oragan jantung Anda. Bahkan untuk beberapa kasus penyakit jantung, buncis adalah sayuran yang direkomendasikan untuk dikonsumsi sebanyak empat kali dalam seminggu.

4. Buncis dapat meningkatkan kekebalan tubuh
Beberapa kandungan buncis di atas seperti vitamin B1, vitamin B6 dan vitamin C dapat membantu meningkatkan system kekebalan tubuh. Jika Anda mempunyai sistem kekebalan tubuh yang baik, maka tubuh Anda akan kuat terhadap serangan penyakit.

5. Buncis membantu meningkatkan metabolisme tubuh
Mineral yang dikandung buncis sangat membantu untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Beberapa mineral tersebut antara lain kalium, zat besi, mangan dan magnesium. 

6. Buncis membantu mengatasi batu ginjal
Satu lagi manfaat buncis yang mengejutkan. Buncis dapat membantu mengatasi batu ginjal. Kandungan serat pada buncis akan mencegah pembentukan batu ginjal.

Kandungan dan manfaat buncis untuk kesehatan saling bersinergi satu sama lain. Sehingga tak ada salahnya memperbanyak buncis untuk campuran memasak sayur di rumah.

Baca juga artikel yang bermanfaat Dibawah ini : manfaat mahkota dewa, manfaat strawberry, manfaat kangkung, manfaat lengkuas, manfaat kacang merah, manfaat buncis

semoga setelah membaca artikel kami, anda bisa mendapatkan sebuah ide