Manfaat Kedelai bagi Kesehatan

selamat datang di website kami ini, disini kami menyajikan sebuah website tentang informasi online
Kacang kedelai merupakan tanaman jenis polong-polongan yang banyak tumbuh subur di daerah Asia, dan sebagian Negara di Asia menggunakannya sebagai bahan makanan pokok dalam keshidupan sehari-hari penduduknya. Karena mudahnya tanaman kacang kedelai ini tumbuh, maka banyak orang yang membudidayakan atau merawatnya. Tanaman kedelai Sudah dibudidayakan lebih dari 3500 tahun yang lalu di Cina dan telah menyebar ke negara Jepang hingga negara-negara Asia Tenggara, kedelai mengambil masa ribuan tahun untuk tiba di negara-negara Eropa, dan kita telah mengenal kedelai , berkat perdagangan jaman dulu dengan tiongkok dan juga di perkenalkan penjajah belanda sekitar tahun 1910. Tingginya kandungan protein yang terdapat di dalam kacang kedelai menjadikannya memiliki banyak manfaat, terutama bagi kesehatan tubuh manusia. Berikut merupakan banyak dari manfaat kedelai bagi kesehatan yang dapat dijadikan berbagai macam variasi sehingga dapat digunakan baik sebagai konsumsi maupun apapun juga.



Kedelai terbentuk dari 40% protein dan lemak sekitar 20%, dibagi menjadi lemak jenuh dan tidak jenuh, jumlah kandungan mineral juga sangat melimpah di antara yang utama diwakili oleh kalium, kalsium fosfor, dan magnesium. Dan beberapa sejumlah vitamin adalah vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, dan sedikit vitamin C. Melihat banyaknya kandungan yang sangat baik dari kedelai, maka sejatinya kedelai juga memiliki banyak manfaat terutama bagi kesehatan tubuh manusia. Dengan mengolahnya sebagai makanan maupun minuman sehingga dapat dikonsumsi secara luas oleh siapa pun juga, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa dan juga bagi laki-laki maupun perempuan. Dimana kedelai ini dapat diolah menjadi berbagai macam olahan makanan, misalnya saja tahu yang dikenal sebagai keju Asia, tempe yang juga dikenal memiliki banyak kandungan protein dan kecap. Untuk minuman yang terbuat dari kedelai misalnya saja adalah susu kedelai dan sekarang ini banyak digunakan untuk anak-anak yang alergi terhadap protein susu sapi. 

Mungkin belum banyak diketahui oleh publik bahwa manfaat kedelai bagi kesehatan adalah dapat mencegah penyakit kanker, dimana kanker merupakan penyakit paling mematikan nomor satu di dunia dan sampai saat ini masih belum diketahui secara pasti obatnya. Maka dari itu solusi efektif untuk mecegah penyakit kanker ini adalah dengan memperbanyak mengkonsumsi kedelai karena kandungan proteinnya dapat menyebabkan hal tersebut. Kandungan fitoestrogen, zat yang mirip hormon estrogen, dan juga isoflavon sebagai antioksidan yang dapat juga mencegah penyakit kanker. Kanker yang dapat dicegah dengan menggunakan kedelai misalnya saja adalah kanker peyudara, kanker hati, kanker prostat, kanker saluran kencing maupun kanker kandung kemih.

Selain dapat bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker, kedelai juga dapat digunakan untuk mengobati osteoporosis. Untuk itu mengkonsumsi kedelai khususnya bagi kaum wanita akan mengobati osteoporosis atau pengeroposan tulang, karena pada umumnya yang paling mudah untuk terserang osteoporosis adalah kebanyakan kau wanita terutama ketika dalam masa mengandung. Karena ketika mengandung, sebagian besar kalsium yang terdapat di dalam tubuh sang ibu akan terserap ke dalam tubuh janin.

Manfaat kedelai bagi kesehatan yang lainnya adalah untuk mengobati penyakit anemia, baik untuk penderita diabetes, melancarkan pencernaan dan dapat juga digunakan untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Baca juga artikel yang bermanfaat Dibawah ini :  Manfaat Kayu Manis, Manfaat Jambu Biji, Manfaat Buah Anggur, Manfaat Tidur Siang, Manfaat Kedelai


semoga setelah membaca artikel kami, anda bisa mendapatkan sebuah ide