Tips Cara memilih Makanan Sehat

selamat datang di website kami ini, disini kami menyajikan sebuah website tentang informasi online
Hidup sehat dimulai dari gaya hidup yang disiplin. Untuk memiliki tubuh yang sehat dan terhindar dari segala macam penyakit kita harus memperhatikan jenis-jenis makanan yang masuk di dalam tubuh. Agar tidak terjadi gangguang terutama dalam pencernaan. Memilih makanan yang sehat dan mengatur pola makan sangat penting. Penyakit yang datang disebsbkan oleh makanan yang tidak sehat dan tidak bergizi sehingga tubuh tidak mendapat memnuhi kebutuhan gizi yang di perlukan. Keinginaan memliki tubuh yang proporsional dapat diwujudkan dengan memilih makanan yang sehat unutk tubuh. Berikut tips cara memilih makanan sehat



 1. Sayuran hijau.
Sayuran hijau kaya akan serat sehingga baik untuk pencernaan dan melancarkan buang air besar. Cara pengolahan yang tepat untuk sayuran hijau sebaiknya jangan dimasak terlalu lama karena dapat menyebabkan hilangnya vitamin yang terdapat didalam sayuran tersebut. Lebih baik rebus atau tumis sayuran selama 10-15 menit untuk mendapatkan kemantangan yang pas. Kenikmatan dan manfaat yang didapat dalam satu kesempatan sangatlah bermanfaat untuk tubuh. Biasakanlah untuk anak-anak memakan sayur-sayuran hijau sejak dini karma sangat baik untuk pertumbuhan.

 2. Buah-buahan 
Buah-buahan adalah hidangan pencuci mulut yang enak dan bergizi karena mengandung air yang tinggi sepeti semangka, pir dan jambu air serta kaya akan vitamin. Selain rasa yang menyegarkan kandungan vitamin dan serat yang sangat baik untuk tubuh. Buah sangat baik untuk orang-orang yan sedang melakukan diet. 

 3. Makanan yang mengandung lemak tidak jenuh.
Ada 3 jenis lemak yaitu lemak jenuh, lemak tidak jenuh dan lemak trans. Lemak jenuh terdapat pada jenis bahan makan seperti daging merah, susu murni, minyak kelapa, kelapa sawit dan minyak sayur. Lemak jenuh dapat meningkatkan kadar kolesterol didalam darah. Di anjurkan untuk mengantur konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh atau mengolahnya dengan cara yang tepat seperti kurangi cara penggorengan yang dapat meningkatkan kadar lemak nya. Lemak tidak jenuh adalah lemak yang baik bagi tubuh karena kadar kolesterol nya lebih sedikit dari lemak jenuh. Bahan makanan yang mengandung lemak jenuh adalah kacang-kacangan, minyak zaitun, minyak wijen, minyak biji bunga matahari. Lemak trans berasal dari lemak tidak jenuh akan tetapi lemak ini mengalami proses pemadatan dengan teknik hidrogenisasi sehingga tidak jauh berbeda dengan lemak jenuh/lemak jahat. Lemak trans berasal dari margarine yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

 4. Minum air putih
Untuk memenuhi kebutuhan cairan didalam tubuh meminum air putih yang cukup adalah cara yang tepat untuk menghindarkan tubuh dari dehidrasi. minuman berisontonik memiliki kelemahan karena mengandung garam dan bahan pengawet jika di konsumsi terus menerus tanpa di imbangi dengan air putih maka akan menyebabkan kerusakan ginjal. Akan lebih baik untuk memilih air putih karma lebih menyehatkan.

Tips cara memilih makanan yang sehat diatas menunjukan bahwa makanan yang alami adalah bahan makanan tidak diolah secara instant seperti cemilan yang mengandung bahan pengawet. Kurangilah mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung bahan pengawet. Lebih baik memasak sendiri dirumah dengan bahan-bahan yang terjamin kebersihan dan kualitasnya. Untuk meningkatkan kesehatan pilihan yang tepat untuk lebih memperhatikan sumber dan cara pengolahan makanan yang kita konsumsi.


semoga setelah membaca artikel kami, anda bisa mendapatkan sebuah ide